MAGANGLYFE.COM – Apakah kamu pernah merasakan kejadian yang seperti sudah pernah kamu alami padahal itu adalah pertama kalinya? kamu mungkin mengalami dejavu berikut adalah penjelasan tentang dejavu.
Dilansir dari channel YouTube @neuron, dalam videonya ia menjelaskan tentang dejavu, dan penyebabnya.
Kata Déjà vu berasal dari bahasa prancis Déjà=sudah vu=terlihat,dejavu adalah perasaan familiar yang kita rasakan, perasaan seperti kita pernah mengalami kejadian sebelumnya padahal baru pertamakali terjadi.
“Bayangkan, anda sedang menjalani hari seperti biasa, ketika tiba-tiba komputer anda bermasalah, anda mengupat saking kesalnya dan saat itulah anda merasa bahwa ini semua pernah terjadi sebelumnya seperti mimpi yang samar, anda merasa seperti dapat memprediksi kejadian selanjutnya dan kata-kata yang akan diucapkan selanjutnya,”YouTube Neuron.
BAGAIMANA DEJAVU BISA TERJADI?
Terdapat beberapa penjelasan yang cukup kuat untuk menjadi penyebab terjadinya dejavu.
Teori Pertama
“Dejavu bisa terjadi ketika otak menemukan kesamaan kejadian/peristiwa yang sedang terjadi dengan peristiwa yang sudah pernah terjadi, namun peristiwa lampau tersebut tidak dapat diingat sepenuhnya, sehingga terkesan seperti blum pernah terjadi,”YouTube Neuron.
Teori Kedua
“Dejavu terjadi ketika kita tidak fokus, contoh anda sedang mendaki dan melihat sekilas puncak gunung, walaupun kamu tidak melihat sepenuhnya otak anda menangkap seadanya dan membuat sebuah ingatan, ketika Anda melihatnya lagi anda akan merasa seperti pertama kali melihatnya, padahal otak anda sudah menyimpan ingatan tersebut sebelumnya,”YouTube Neuron.
APAKAH DEJAVU BERBAHAYA?
Kebanyakan orang akan menjawab tidak, karena biasanya dejavu disebabkan oleh stres dan kecapekan.
“Namun bagi kebanyakan orang kejadian dejavu disebabkan oleh stres dan kecapekan,inilah mengapa dejavu sering terjadi pada usia remaja menuju dewasa,”YouTube Neuron.
Dejavu bukanlah penyakit yang serius jadi tidak mengkhawatirkannya.
“Ibaratnya komputer, otak kita akan mengalami gangguan sesekali, dalam hal dejavu gangguan tersebut merupakan sesuatu yang kecil tidak perlu dikhawatirkan,”YouTube Neuron.
Dalam videonya bang @neuron bahwa dejavu bukanlah penyakit yang serius ini mirip seperti komputer yang eror,ini hanya terjadi sesekali dan tidak perlu terlalu dikhawatirkan.