MAGANGLYFE.COM – Madu adalah sari bunga yang dikumpulkan lebah dan disimpan di dalam sarangnya. Sarang yang berisikan madu ini biasanya dipanen oleh para warga yang memang memiliki keahlian berburu madu.

Madu yang sudah dipanen ini biasanya dikonsumsi manusia baik di minum secara langsung maupun dijadikan olahan makanan. Tapi tahukah kamu seberapa banyak manfaat yang akan kita dapatkan jika mengkonsumsi madu hutan asli?.

Dilansir dari channel YouTube @RagamHerbal dalam video nya ia menjelaskan tentang manfaat-manfaat madu. Berikut manfaat-manfaat madu hutan.

1.ANTI JAMUR DAN BAKTERI
Madu bisa berperan sebagai anti jamur dan bakteri tanpa menimbulkan efek samping apapun. Madu juga mengandung anti septik yang dapat menghambat pertumbuhan bakteri.

“Madu hutan juga mengandung hidrogen peroksida dan antiseptik yang bagus bagi kesehatan,”YouTube @RagamHerbal.

2.ANTIDIOKSIDAN
Madu juga mengandung antioksidan yang sangat bagus untuk melindungi kondisi tubuh dari kerusakan sel akibat Radikal bebas.

“Dalam madu terdapat antioksidan yang juga disebut Venolik senyawa ini bagus dalam menjaga kesehatan cardiovascular, dan mengurangi resiko penyakit jantung dan kanker,”YouTube @RagamHerbal.

3.MENGATASI GANGGUAN TIDUR
Mengkonsumsi madu bisa membantu tubuh untuk melepaskan hormon melatonin dan membantu tidur.

“”Mengkonsumsi madu ini dapat membantu tubuh melepaskan sel hormon melatonin pada otak lalu diubah hormon serotonin yang selanjutnya diubah lagi menjadi melatonin. Melatonin adalah hormon yang membantu tidur,”YouTube @RagamHerbal.

4.MEMBERI ENERGY
Madu mentah mempunyai beragam vitamin mineral gula dan lainnya, yang mudah dikonsumsi oleh tubuh.

“Penelitian yang dilakukan oleh Universiti Of Memphis menunjukkan jika madu adalah karbohidrat yang bagus dikonsumsi sebelum olahraga,”YouTube @RagamHerbal.

5.MENGENDALIKAN GULA DARAH
Mengkonsumsi madu mentah dapat menstabilkan gula darah, dan mengurangi resiko diabetes karena meningkatkan insulin dan mengurangi hyperglycemia.

“Konsumsi madu mentah bagus mengurangi resiko terkena diabetes karena meningkat insulin dan mengurangi hyperglycemia,”YouTube @RagamHerbal.

6.MENANGKAL INFEKSI
Madu dapat menangkal infeksi meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan dapat meringankan energi.

“Madu dapat mengurangi gejala rhinitis yang dapat menyebabkan gatal, bersin hingga mata berair,”YouTube @RagamHerbal.

7.MENGENDALIKAN BERAT BADAN
Jika kamu mengganti konsumsi gula dengan madu kamu dapat mengatur gula darah dalam tubuh dan bisa membuat berat badan turun.

“Mengganti gula dengan madu dapat membuat gula darah lebih terkontrol, meski berat badan tetap dipengaruhi oleh pola makan kamu sehari-hari,”YouTube @RagamHerbal.

Itulah tadi manfaat-manfaat yang akan kamu dapatkan jika mengkonsumsi madu hutan asli, madu hutan asli memang mengadung banyak manfaat jadi jangan ragu untuk mengkonsumsi madu mentah.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini