Berendo Uncu Perak, restoran di Bengkulu yang menawarkan pengalaman kuliner unik dengan fasilitas kolam renang dan view pantai. Tempat ini jadi favorit anak muda untuk bersantai dan menikmati hidangan lezat.

BENGKULUEKSPRESS.COM – Bengkulu kini menawarkan pengalaman kuliner yang lebih dari sekadar makan enak. Salah satunya adalah Berendo Uncu Perak, restoran yang tak hanya menyajikan hidangan lezat, tetapi juga menyediakan fasilitas kolam renang untuk menambah kenyamanan dan pengalaman baru bagi pengunjung.

Restoran ini sudah beroperasi sejak 2022 dan didesain berbeda dengan restoran lainnya. Lokasinya yang bersebrangan dengan pantai Bengkulu memberikan view pantai yang menakjubkan. Selain itu, pengunjung juga bisa menikmati sensasi berenang di malam hari, karena kolam renangnya beroperasi dari pagi hingga malam.

Huma (30), kepala pengelola Berendo Uncu Perak, menceritakan awal mula dibangunnya restoran ini. “Restoran ini awalnya memang dibangun dengan desain yang memiliki kolam renang karena kita ingin membuat pengalaman baru di mana para pelanggan bisa menikmati makanan sambil melihat atau bahkan menyelam di kolam yang disediakan,” ujar Huma.

Awalnya, restoran ini hanya memiliki satu kolam renang, namun kini sudah memiliki tiga kolam renang. Perkembangan bisnis ini menjadi awal yang baik bagi Huma dan timnya.

Untuk bisa bersantai di Berendo Uncu Perak, pengunjung disarankan melakukan reservasi terlebih dahulu. Restoran ini buka setiap hari dari pukul 08.00 WIB hingga 21.00 WIB. Berlokasi di Jalan TP Kasim No. 48, Tengah Padang, Kota Bengkulu, Berendo Uncu Perak menjadi salah satu hidden gem favorit anak muda Bengkulu.

Harga tiket masuk ke kolam renang cukup terjangkau, yaitu Rp15.000 untuk anak-anak dan Rp20.000 untuk orang dewasa. Bagi pengunjung yang sudah reservasi, mereka bisa menikmati makanan dan berenang tanpa biaya tambahan.

“Kita menerapkan metode reservasi. Para pengunjung harus reservasi sekitar seminggu atau beberapa hari sebelum berkunjung. Hal ini dilakukan agar tidak ada penumpukan pengunjung,” tutup Huma.

Dengan konsep uniknya, Berendo Uncu Perak berhasil menciptakan pengalaman kuliner yang berbeda dan menarik bagi pengunjung. Tempat ini cocok untuk bersantai, menikmati hidangan lezat, dan berenang dengan view pantai yang memukau. (*)

1 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan ke Antok Magang Batal membalas

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini